Game Survival Android Bertema Dinosaurus


     Apa kabar sobatku yang santai? Kali ini saya tidak akan membahas hal yang bisa membuat kalian santai, karena saya akan merekomendasikan game yang bergenre survival atau bertahan hidup. Jika kalian santai untuk bermain game bertahan hidup, kalian akan cepat mati karena males-malesan. Makanya kalau kalian udah terlanjur nyantai jangan baca dulu deh, ntar malah kesantaian kalian hilang hehehe. Tapi buat kalian yang yang suka bermain game bergenre survival untuk santai, artikel ini sangat cocok untuk dibaca karena saya akan merekomendasikan 5 game survival yang bisa kalian mainkan di smartphone android kalian. Tanpa basa-basi lagi, langsung aja nyimak dibawah ini :

1. Survival Island 2: Dino Hunter


     Game sekuel dari Survival Island ini masih sama bertemakan terjebak di pulau terpencil yang banyak hewan liar seperti dinosaurus bahkan raptor yang siap memakan kalian hidup-hidup ini mengharuskan kalian untuk belajar peraturan hidup dasar seperti crafting senjata, membangun rumah, berburu hewan, bertani. Game ini juga memiliki banyak fitur seperti Pulau besar yang baru, menjelajahi open world yang luas, bisa siang malam. Game ini sudah diunduh sebanyak 1jt+ lebih dan bisa kalian dapatkan di Google Playstore secara gratis atau klik disini.

2. Jurassic Island 2: Lost Ark Survival


     Game yang masih beta atau tahap pengembangan ini bercerita tentang kalian sebagai pilot berkelas tinggi dan berani yang suatu hari terbang sendirian diatas pulau dan tiba-tiba pesawat jatuh secara misterius tetapi kalian masih selamat. Kalian disini diharuskan untuk menemukan makanan, membuat alat bertahan hidup, membangun tempat tinggal. Karena pulau yang kalian tempati banyak sekali dinosaurus berbahaya dan raksasa yang sewaktu-waktu mengancam hidup kalian.
     Fitur-fitur yang ditawarkan juga sangat menarik untuk dimainkan seperti banyak bermacam senjata, membangun tempat perlindungan dengan banyak furnitur dan masih banyak lagi yang lainnya. Meskipun game ini masih dalam tahap pengembangan, game ini sudah didownload sebanyak 100rb+ lebih dan kalian bisa mendownloadnya secara gratis di Google Playstore.

3. Jurassic Survival


     Game ini bercerita ketika kalian terbuang disebuah pulau yang misterius, kalian diharuskan berburu, mengumpulkan sumber daya, membuat alat-alat untuk bertahan hidup, dan membangun tempat tinggal untuk berlindung dari dinosaurus yang buas. Dan kalian harus ingat beberapa hal untuk bertahan hidup digame ini seperti: dinosaurus yang dapat dijinakkan, makan-minum dan menghangat diri agar tidak mati kedinginan, bertahan dirumah kalian dan buatlah sesuatu sekreatif mungkin agar kalian bisa hidup dipulau misterius ini!. Game dengan 5 jt+ unduhan ini bisa kalian download secara gratis di Google Playstore atau  klik disini.

4. Durango: Wild Lands

     
     Game yang sudah mendapat 5 jt+ unduhan lebih ini bercerita tentang sebuah distorsi ruang dan waktu ketika kalian berada didalam kereta yang menarik semua penumpang keluar dari bumi dan berada didunia misterius yang berisi pulau-pulau yang didiami para dinosaurus. Kalian disini akan dituntun seorang pemandu untuk berburu, membangun tempat tinggal, berdagang, kerja sama, dan tentunya bersaing dengan player lainnya!.
     Untuk memainkan game ini kalian harus membutuhkan smartphone android dengan minimum os 4.4 atau lebih dan ram 2 gb keatas. Game ini bisa kalian unduh secara gratis di Google Playstore atau klik disini.

5. ARK: Survival Evolved


     Game adaptasi dari PC dan Konsol ini bercerita ketika kalian tiba-tiba berada disebuah pulau misterius dan tidak membawa sesuatu, kalian harus mengumpulkan sumber daya seperti batu dan kayu, membuat peralatan berburu maupun bertahan, membangun tempat tinggal, dan berburu. Fitur-fiturnya juga sangat menarik untuk dimainkan seperti 80 lebih dinosaurus yang bisa kalian buru dan jinakkan, bergabung dengan suku untuk bekerja sama, dan juga bisa bermain offline buat kalian yang lagi bokek data. Game ini membutuhkan spek smartphone android yang tinggi dengan minimal 3gb ram dan up-to-date vulkan support. Kalian bisa mendownload game ini secara gratis di Google Playstore atau klik disini.
     Terima kasih telah membaca rekomendasi game survival bertemakan dinosaurus yang ada di Android. Jika kurang, kalian bisa menambahkannya dikolom komentar bawah ini agar bisa dipakai rekomendasi untuk para pembaca lainnya. Salam sobat santai! semoga hari kalian bisa santai!


     

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Mendapatkan Item Gratis Di Roblox

Game Android Simpel Tapi Seru

Cara Mudah Mendapatkan Koin Di Pes 2019 Android